Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Custom Widget

Cara Jitu Mengatasi Nomor WhatsApp Diblokir, Akun WhatsApp Di Blokir Pada Smartphone Android

Assalamualaikum, Akhir-akhir ini cukup banyak sekali pengguna smartphone android yang mengalami kasus nomor whatsapp di blokir atau akun whatsapp yang diblokir, dimana pada keterangan nya terdapat kalimat "Akun ini tidak diizinkan untuk menggunakan whatsapp, chat masih ada diperangkat ini - minta tinjauan" atau "Akun ini tidak dapat menggunakan whatsapp - Daftarkan nomor telepon baru". 

Kasus klasik ini memang cukup banyak menyerang pengguna smartphone android, meskipun kita telah melakukan tinjauan tapi tetap saja pada akhirnya akan mengalami penolakan dari pihak whatsapp dan pihak whatsapp hanya akan memberikan tanggapan "Kami telah menyelesaikan peninjauan dan menemukan bahwa aktivitas akun ini bertentangan dengan ketentuan layanan whatsapp".

Sudah banyak sekali tutorial yang bertebaran di internet tentang cara mengatasi masalah whatsapp di blokir ini, namun menurut saya dari sekian banyak informasi yang tersebar itu semua hanyalah "omong kosong" belaka. Perlu diketahui bahwa penyebab utama whatsapp kena banned atau di blokir adalah IMEI ponsel yang sudah masuk list blokir pihak whatsapp, jadi bagaimana pun dan cara receh apapun yang dilakukan pasti tidak akan menemui hasil apalagi jika cara yang dilakukan hanya mengajukan tinjauan saja.

Yang jadi pertanyaannya, kenapa tindakan blokir whatsapp ini sering terjadi di smartphone android dan jarang sekali terjadi di iPhone? Untuk jawaban pastinya, saya pribadi juga memang kurang mengetahui secara gamblang, namun jika kita lihat dari faktor security jelas iPhone lebih unggul dari pada android. Mungkin karena faktor security lah yang menyebabkan terjadinya whatsapp di blokir.

Contoh kecilnya jika security (keamanan) ponsel yang kita gunakan tergolong rentan (lemah) ada kemungkinan dari setiap aktivitas yang dilakukan pada smartphone mulai dari browsing yang menyangkut kata (kueri) pencarian yang tidak senonoh, memposting komentar kurang baik di sosial media, atau aktivitas lainnya yang berbau "negatif" informasinya bocor yang selanjutnya kita anggap sebagai histori (cache) smartphone sehingga pihak whatsapp mendeteksi terdapat tindakan-tindakan yang menentang syarat layanan serta kebijakan whatsapp

Dimana mereka (pihak whatsapp) bisa mengetahui aktivitas yang kita lakukan pada smartphone? Tentu saja pada perizinan, dan cache yang mereka buat serta pembacaan IMEI dan MAC Address smartphone yang kita miliki. Jadi mereka bisa membuat suatu wadah yang memungkinkan mereka bisa melakukan pengontrolan secara tidak langsung pada setiap device yang menggunakan layanan whatsapp

Cara Jitu Mengatasi Nomor WhatsApp dan Akun WhatsApp Di Blokir Pada Smartphone Android

Cara Jitu Mengatasi Whatsapp Yang Diblokir atau Tidak Diizinkan

  • Cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan mencoba memindahkan nomor whatsapp, mendaftarkan nomor whatsapp yang sama atau memindahkan akun whatsapp ke ponsel atau smartphone lainnya.

    Cara pertama ini jelas bisa jadi opsi terbaik untuk percobaan, karena dengan cara ini bisa terbukti bisa mengatasi masalah whatsapp terblokir dan yang jelas bisa membuktikan bahwa nomor telepon yang kita miliki tidak bermasalah. Jika nomor yang kita miliki bisa dipakai untuk whatsapp pada ponsel lain, maka sudah jelas jika yang bermasalah pada ponsel sebelumnya adalah karena IMEI yang sudah masuk list blokir whatsapp. Cara Mudah Pindah Whatsapp Dari Android ke iPhone Tanpa Hilang Data dan Chat

  • Cara Kedua, jika kita tidak mempunyai ponsel lain untuk mencoba mendaftar whatsapp dengan nomor yang sama, maka opsi jitu lainnya yang bisa dilakukan adalah dengan cara mengganti imei (repair imei). Opsi kedua ini bisa terbilang opsi paling rekomendasi, opsi ini sudah bisa terbilang "sangat manjur" untuk mengatasi masalah whatsapp pada smartphone android

    Untuk melakukan repair imei pada android, sebaiknya sebelum di eksekusi lakukan terebih dahulu backup data yang diperlukan, seperti foto, video, kontak atau bahkan bisa membackup terlebih dahuli data-data whatsapp ke akun gmail, karena aktivitas repair ini ada kemungkinan bisa menghapus semua data yang terdapat didalam ponsel.

    Jenis ponsel yang berpotensi terhapus data saat melakukan repair imei adalah smartphone yang dibekali SoC (chipset) Qualcomm, sedangkan untuk smartphone dengan chipset mediatek rata-rata jika melakukan repair imei data-data didalam ponsel tidak hilang

Cara Keliru Yang Sering Dilakukan Mengatasi Whatsapp Diblokir

Perlu diketahui, untuk mengatasi whatsapp yang diblokir pada ponsel android sebaiknya kita jangan semudah itu menerima dan mempraktekkan berbagai jenis tutorial yang didapatkan di internet, karena setelah saya kaji, cara yang mereka bagikan kebanyakan adalah "omong kosong". Berikut ini adalah daftar aktivitas yang keliru untuk mengatasi masalah whatsapp yang diblokir
  • Melakukan reset factory atau kembali ke setelan pabrik, cara ini tentu tidak benar dan cara ini hanya akan membuat data-data di ponsel kita menjadi hilang
  • Mengganti kartu, cara ini juga jelas bukan menjadi solusi, karena dengan mengganti kartu seluler pun jelas akan terkena dampak blokir whatsapp, karena masalah utamanya adalah karena imei ponsel sudah di blokir. Rekomendasi Alat-Alat Yang Dibutuhkan Untuk Servis HP (Ponsel)
  • Melakukan flashing (software), aktivitas ini juga bukan merupakan cara yang baik dalam mengatasi masalah wahtsapp dibokir, karena efek yang diberikan flashing akan sama seperti pada poin nomor dua (2)
  • Melakukan Peninjauan, cara meminta peninjauan (aju banding) akun juga merupakan cara yang sia-sia, karena pada akhirnya pihak whatsapp akan menolak tinjauan yang kita ajukan

FAQ (Frequently Asked Questions)

  • Bagaimana cara mengatasi nomor yang diblokir oleh WhatsApp?
    Untuk cara yang benar-benar pasti dapat bekerja untuk mengatasi nomor yang diblokir whatsapp sebenarnya tidak ada, tetapi setidaknya ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ini, seperti meminta peninjauan ulang kepada pihak whatsapp dengan cara mengirimkan dokumen resmi, dan mencoba memasang nomor yang di blokir pada ponsel lain, karena gejala nomor diblokir bisa jadi karena spam atau karena imei ponsel yang sudah menjadi list blokir di database whatsapp

  • Kenapa Nomor WhatsApp diblokir?
    Secara pastinya keterangan resmi dari whatsapp terkait pemblokiran nomor tidak di jelaskan secara rinci, apa penyebabnya dan apa solusinya. Namun kebanyakan kasus yang terjadi dilapangan adalah karena banyaknya aktivitas pada smartphone sehingga sistem whatsapp menganggap nya sebagai spam atau aktivitas mencurigakan yang seolah-olah tidak mematuhi layanan serta persyaratan whatsapp. Selain itu, nomor whatsapp yang diblokir bisa diakibatkan karena imei ponsel yang digunakan sudah masuk kedalam list blokir whatsapp jadi ketika mengganti dengan nomor lainpun akan mengakibatkan whatsapp diblokir

  • Apakah nomor WA yang terblokir bisa diaktifkan kembali?
    Jawaban yang pasti adalah tidak pasti (50:50), karena dari sekian banyak kasus whatsapp diblokir yang saya tangani sendiri terkadang nomor tersebut bisa digunakan kembali ketika menggunakan perangkat (ponsel) lain atau bisa juga dengan cara merubah imei ponsel yang terkena blokir whatsapp tersebut

  • Apa tandanya jika nomor WA diblokir?
    Satu pertanyaan lagi yang tidak bisa saya jelaskan dengan gamblang, apa tanda jika nomor whatsapp kita diblokir whatsapp? Jawaban pasti tidak ada tanda-tandanya dan tidak ada gejalanya, semua hal itu terjadi secara tiba-tiba. Beda halnya dengan tanda jika nomor whatsapp diblokir pengguna whatsapp (orang lain) contohnya seperti tidak Ada Foto Profil, tidak Bisa Melihat Status WA, tidak Bisa Ditelepon, tidak Bisa Diundang ke Grup atau status Last Seen
Tag
#whatsapp diblokir karena spam
#cara mengatasi nomor diblokir pihak whatsapp
#whatsapp diblokir permanen
#cara mengaktifkan kembali whatsapp yang terblokir permanen
#wa diblokir sementara
#cara mengaktifkan kembali whatsapp yang terblokir sementara
#berapa lama whatsapp diblokir permanen
#kenapa tiba-tiba akun whatsapp diblokir

Materi Lainnya