Oppo F9 CPH1823 dan F9 Pro CPH1825 Refurbish - Fix Flashing Oppo F9/F9 Pro Refurbish Program Tanpa Bug Sistem
Assalamualaikum, Saat ini sudah cukup banyak sekali kasus kerusakan produk oppo refurbish yang sering dijumpai dilapangan. Sebagai seorang teknisi tentu kita harus benar-benar bisa memahami dan membedakan mana oppo yang mempunyai garansi resmi dengan oppo refurbish, hal ini ditekankan untuk bisa mengatasi berbagai kerusakan yang terjadi agar tidak salah melakukan eksekusi.
Salah satu contoh penyakit oppo refurbish adalah di sektor perangkat lunak (software), perlu diketahui bahwa untuk penggunaan firmware oppo garansi resmi dengan oppo refurbish jelaslah berbeda. Seperti pada perangkat oppo F9 CPH1823 dan F9 Pro CPH1825 refurbish yang mempunyai perbedaan jenis firmware. Oppo A5S CPH1909 - Mengatasi Mati Total Detek MTK Port
Dalam kesempatan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara melakukan flashing (program) pada perangkat oppo F9 CPH1823 dan F9 Pro CPH1825 refurbish menggunakan file Firmware Fix Changer eror FingerPrint Kamera eror dan file ini sudah dilakukan percobaan seblumnya. Firmware oppo F9 dan F9 pro refurbish ini sangat cocok digunakan untuk mengatasi masalah seperti changer eror setelah update, kecerahan menjadi redup, sinyal tiba-tiba hilang , kamera eror , versi serta model uknown dan masalah software lainnya.
Pengertian Android Refurbish
Dengan semakin berkembangnya teknologi dan cepatnya perputaran model smartphone di pasar, tidak jarang konsumen menghadapi pilihan untuk membeli smartphone baru atau rekondisi (refurbish). Secara garis besar Refurbished atau sering disebut juga rekondisi / distributor, adalah istilah yang sering muncul dalam dunia elektronik, terutama dalam konteks ponsel pintar (smartphone)adalah suatu istilah yang digunakan untuk menggambarkan atau menunjukkan identitas perangkat yang telah dikembalikan ke produsen atau penjual karena berbagai alasan, alasan ini tentunya bisa berupa cacat produksi, kegagalan fungsi, atau sekadar karena pembeli tidak puas dengan produk tersebut dan mengembalikannya dalam waktu singkat setelah pembelian (pengambilan unit).
Namun banyak juga yang mendefinisikan jika android refurbish adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan perangkat yang merupakan tiruan dari produk asli atau original. Android refurbish atau clone adalah perangkat yang dibuat untuk meniru tampilan dan fitur dari smartphone merek terkenal, tetapi diproduksi oleh pabrik yang berbeda dan dengan kualitas serta spesifikasi yang lebih rendah. Biasanya, perangkat clone dijual dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan produk asli, tetapi dengan risiko yang lebih tinggi terkait dengan kualitas dan keandalan.
Perangkat Android clone sering kali dibuat dengan bahan yang lebih murah, dan komponen internal yang digunakan tidak setara dengan perangkat asli. Meskipun secara fisik mungkin sangat mirip dengan produk asli, performa dan daya tahan perangkat clone biasanya jauh lebih rendah.
Perbedaan Antara Android Refurbish dan Clone
Meskipun keduanya sering kali dijual dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan perangkat baru asli, namun perlu saya tekankan kembali bahwa Android refurbish dan clone memiliki perbedaan yang cukup signifikan, diantaranya adalah sebagai berikut:
- Sumber dan Kualitas: Android refurbish adalah perangkat asli yang telah diperbaiki, sedangkan Android clone adalah perangkat tiruan yang diproduksi oleh pabrik tidak resmi dengan komponen murah dan kualitas rendah.
- Proses Produksi: Perangkat refurbish melalui proses perbaikan dan pengujian yang ketat untuk memastikan kualitasnya, sementara perangkat clone diproduksi dengan meniru desain asli tanpa perhatian pada kualitas atau keandalan.
- Garansi: Perangkat refurbish sering kali dijual dengan garansi terbatas, sementara perangkat clone biasanya dijual tanpa garansi.
- Keamanan: Perangkat refurbish lebih aman digunakan karena menggunakan perangkat lunak resmi dan komponen asli, sedangkan perangkat clone memiliki risiko lebih tinggi terhadap masalah keamanan dan privasi.
- Harga: Meskipun keduanya lebih murah dibandingkan perangkat baru, harga perangkat clone biasanya jauh lebih rendah daripada perangkat refurbish.
Dengan memahami penjelasn diatas, dapat ditarik kesimpulan jika Android refurbish dan clone adalah dua jenis perangkat yang sering ditemukan di pasaran terumatama untuk sektor penjualan online marketplace dengan harga yang lebih rendah dibandingkan dengan perangkat original. Namun, keduanya memiliki perbedaan yang sangat signifikan dalam hal kualitas, keandalan, dan risiko yang terlibat.
Android refurbish adalah perangkat asli yang telah diperbaiki dan diuji ulang, menawarkan nilai lebih bagi konsumen yang mencari perangkat berkualitas dengan harga terjangkau. Di sisi lain, Android clone adalah perangkat tiruan yang diproduksi dengan komponen murah dan sering kali tanpa memperhatikan standar kualitas atau keamanan.
Sebagai konsumen, penting untuk memahami perbedaan ini dan berhati-hati dalam memilih perangkat yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran . Dengan mempertimbangkan faktor-faktor seperti garansi, kualitas, dan keamanan, tentu kita dapat membuat keputusan yang lebih bijaksana dan menghindari risiko membeli perangkat yang tidak memenuhi harapan.
Langkah Flashing oppo F9-F9 Pro Refurbish
- Langkah pertama silahkan unduh firmware Oppo F9 dan F9 Pro refurbish pada link https://shorturl.at/eptu7
- Setelah file terinduh, ekstrak file tersebut
- Untuk melakukan flashing ini saya sarankan menggunakan program unlocktool
- Buka unlocktool, lalu pilih tab mediatek kemudian pilih menu MTK Universal untuk melakukan flashing
- Masukkan file scatter pada menu scatter | Dump file, biarkan sistem unlocktool untuk membaca semua part file pada firmware
- Setelah file firmware ter-load, lanjut geser kebagian bawah dan silahkan centang pada pilihan oppo_custom, dan pilihan lainnya biarkan seperti default (jangan di otak-atik)
- Centang (pilih) menu Preloader auth dan jika ada pop up pilihan pilih oppo v1
- Lanjut tekan tombol Flash, untuk memulai proses pemrograman
- Tunggu proses flashing sampai selesai, Oppo A33 CPH2137 - Mengatasi Kasus Bootloop Abadi
- Semoga bermanfaat